GAPKI Serahkan Batik Sawit Nusantara, Kolaborasi Lintas Generasi ke Jokowi

- 19 Oktober 2021, 22:45 WIB
Ketua GAPKI Joko Surpriyono saat memberikan penjelasan terkait Batik Sawit Nusantara
Ketua GAPKI Joko Surpriyono saat memberikan penjelasan terkait Batik Sawit Nusantara /GAPKI

 

SEPUTAR CIBUBUR - Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit Indonesia (GAPKI) menyerahkan batik Sawit Nusantara yang merupakan hasil kolaborasi lintas generasi kepada Presiden Joko Widodo dan wakil Presiden Maruf Amin.

Selain Presiden dan wapres, GAPKI  menyerahkan 55 Batik Sawit Nusantara untuk para menteri di jajaran Kabinet Jokowi-Maruf.

Wakil Ketua Gabungan Pengusaha Kelapa Sawit (GAPKI) Togar Sitanggang mengatakan, Batik Sawit Nusantara dikerjakan dengan menggunakan fraksi padat turunan minyak kelapa sawit yang disebut palm wax sebagai malam batik. Produk ini merupakan hasil riset GAPKI bekerja sama dengan OR PPT- BRIN.

Selain berbahan baku palm wax, desain Batik Nusantara sarat dengan pesan penting tentang manfaat kelapa sawit.

SBaca Juga: Gernas Vaksin Sasar Tujuh Juta Warga di Perkebunan Sawit dan Desa Produktif

“Pembuatan Batik Sawit Nusantara dilandasi pemikiran bahwa sawit sebagai salah satu kekayaan alam Indonesia, harus terus didengungkan manfaatnya. Disisi lain, ada pesan hilirisasi di dalamnya,” kata Togar Sitanggang.

Hilirisasi sawit merupakan Pesan Presiden Jokowi agar peran industri sawit dapat terus ditingkatkan serta mampu  mendorong industri lain ikut berkembang.

Karena sarat makna, Togar Sitanggang berharap, batik Sawit Nusantara dapat menjadi  inspirasi bagi Jokowi dan jajaran kabinetnya untuk memperkenalkan sawit Indonesia dalam berbagai forum.

Togar Sitanggang, yang juga  penggagas ide batik Sawit Nusantara mengatakan, Batik Sawit Nusantara dikerjakan oleh tim perancang lintas generasi.

Halaman:

Editor: Ruth Tobing


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah