Update Terbaru Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang: Saksi Kuncikah Seorang Sosok Wahyu Subang?

- 25 Januari 2022, 11:00 WIB
Update Terbaru Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang: Saksi Kuncikah Seorang Sosok Wahyu Subang?
Update Terbaru Kasus Pembunuhan Ibu dan Anak di Subang: Saksi Kuncikah Seorang Sosok Wahyu Subang? /Google Maps/

Usai diperiksa Wahyu memilih mengajukan pengunduran diri sebagai kepala sekolah SMKS Nasional Serangpanjang, di tengah kasus pembunuh ibu dan anak di Subang.

Danu mengatakan, Wahyu merupakan kepala sekolah di SMKS Nasional Serangpanjang, sekolah dibawah naungan Yayasan Bina Prestasi Nasional, yang pengurusnya adalah korban pembunuh ibu dan anak di Subang yakni Tuti dan Amel.

Adapun kesaksian Danu soal Wahyu, disampaikan pada saluran Youtube Fredy Sudaryanto Sport, yang tayang pada Senin 10 Januari 2022, dengan judul "Wahyu Kurnia itu Baik dan Bijaksana ...Kata Danu".

Menurut dia, sosok Wahyu sangat dikenal dalam keseharian. Bukan cuma itu, Danu juga mengaku kenal dengan Taufik dan Kosasih, saksi lainnya dari pihak yayasan.

Dalam Yayasan Pendidikan Bina Prestasi Wahyu itu atasan Danu. "Kerja bareng dengan Wahyu, tiga sampai empat bulan," kata Danu.

Wahyu lebih dari enam bulan bergabung dengan Yayasan Bina Prestasi, namun untuk keterlibatan aktif dalam pekerjaan dengan Danu, baru tiga sampai empat bulan.

Fredy Sudaryanto mengemukakan, ada kemungkinan kejadian kasus pembunuh ibu dan anak di Subang, membuat kondisi Wahyu menjadi sangat terbebani. Maka itu dia kemudian memilih tak menampakkan batang hidungnya.

Bagi Danu, sosok kepala sekolah itu sangat baik. Dia juga kerap berkomunikasi dengan dirinya sebelum peristiwa berdarah. "Sebelum Wahyu itu ada Pak Dadang. Pak Wahyu itu baik, enggak galak, bijak, tegas kalau ada masalah tertentu," ungkap Danu.

Dengan menghilangnya Wahyu, membuat Yayasan Bina Prestasi yang ingin di jalankan kembali oleh Yoris dan Yosef mengalami hambatan.

Hal tersebut disebabkan data terkait sekolah yang berada di bawah naungan Yayasan tidak dapat dibuka, lantaran kunci serta passwordnya dibawa oleh Wahyu.

Halaman:

Editor: Danny tarigan

Sumber: Berbagai Sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x