Baintelkam Mabes Polri Bersama Polresta Palu Melakukan Kegiatan Silaturahmi ke Yayasan Husnayain Palu, Sulteng

- 19 Juni 2022, 15:03 WIB
Baintelkam Mabes Polri Bersama Polresta Palu Melakukan Kegiatan Silaturahmi ke Yayasan Husnayain
Baintelkam Mabes Polri Bersama Polresta Palu Melakukan Kegiatan Silaturahmi ke Yayasan Husnayain /

SEPUTAR CIBUBUR - Mabes Polri menggandeng Polres Palu melakukan kegiatan Silaturahmi ke Yayasan Husnayain dan warga di Kelurahan Silae, Kota Palu, Sulawesi Tengah.

Adapun kegiatan yang dimotori Mabes Polri tersebut dalam rangka memperingati Hari Bhayangkara ke 76.

Kegiatan tersebut dihadiri oleh pengurus dan Jamaah Yayasan, termasuk para santri dan perwakilan pejabat Kel. Silae, Kasat Binmas Polres Palu.

Baca Juga: Kabaintelkam Polri Hadir Untuk Pererat Hubungan Dengan Imasepa Di Bandung

Antusias dan dukungan dari masyarakat sekitar akan kegiatan ini cukup besar, hal tersebut terlihat dari turut sertanya masyarakat sekitar dengan jumlah lebih dari 150 orang.

Dalam kegiatan tersebut, Pembina Yayasan sekaligus Imam Masjid Husnayain, Ustadz Fauzan Arif menyampaikan terima kasihnya karena kunjungan tersebut menjadi ajang untuk menyambung silaturahmi dan mempererat hubungan masyarakat dan Polri.

"Berharap agar Institusi Polri semakin dipercaya oleh Masyarakat, sesuai dengan slogan Melindungi, Mengayomi dan Melayani Masyarakat' kata Fauzan.

“Suatu kehormatan bagi kami sudah dikunjungi. Harapannya ini menjadi kebersamaan untuk kita,” tutup Fauzan.

Baca Juga: Kabaintelkam Polri Hadir Untuk Pererat Hubungan Dengan Immapa Di Bali

Halaman:

Editor: Danny tarigan

Sumber: BAINTELKAM POLRI


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x