Tambah Tiga Provinsi Baru, Indonesia Sah Memiliki 37 Provinsi

- 15 November 2022, 16:21 WIB
Potret Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian
Potret Menteri Dalam Negeri, Tito Karnavian /pmjnews.com/

SEPUTAR CIBUBUR- Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian pada Jumat 11 November 2022 secara resmi mengumumkan provinsi baru di Papua yakni Papua Selatan, Papua Tengah dan Papua Pegunungan.

“Dengan rahmat Tuhan Yang Maha Kuasa, hari ini, Jumat 11 November 2022, bertempat di Jakarta, saya Muhammad Tito Karnavian, Menteri Dalam Negeri atas nama Presiden Republik Indonesia dengan ini meresmikan Provinsi Papua Selatan berdasarkan Undang-Undang Nomor 14 Tahun 2022, Provinsi Papua Tengah berdasarkan Undang-Undang Nomor 15 Tahun 2022, dan Provinsi Papua Pegunungan berdasarkan Undang-Undang Nomor 16 Tahun 2022”  ujar Tito Karnavian.

Untuk diketahui provinsi Papua Selatan meliputi empat kabupaten yaitu Merauke, Boven Digoel, Mappi dan Asmat. Ibukota provinsi Papua Selatan berada di kabupaten Merauke.

Baca Juga: Renungan Malam Kristiani: Doa Minta Pertolongan

Adapun wilayah provinsi Papua Tengah meliputi delapan kabupaten yakni Nabire, Puncak Jaya, Paniai, Mimika, Puncak, Dogiyai, Intan Jaya dan Deiyai. Provinsi Papua Tengah memiliki ibu kota di kabupaten Nabire.

Sedangkan provinsi Papua Pegunungan meliputi delapan kabupaten, terdiri dari Jayawijaya, Pegunungan Bintang, Yahukimo, Tolikara, Mamberamo Tengah, Yalimo, Lani Jaya dan Nduga. Ibukota provinsi Papua Pegunungan berada di kabupaten Jayawijaya.

Peresmian ini juga ditandai dengan pelantikan tiga penjabat  (Pj) gubernur yang sudah ditunjuk Presiden Joko Widodo untuk memimpin tiga provinsi baru tersebut.

  1. Pj Gubernur Papua Selatan: Apolo Safanpo
  2. Pj Gubernur Papua Tengah: Ribka Haluk
  3. Pj Gubernur Papua Pegunungan: Nikolaus Kondomo

Baca Juga: Temui Gibran di Solo, ini Sejumlah Puji Anies Baswedan ke Anak Presiden

Dengan penambahan tiga provinsi baru tersebut, Indonesia resmi memiliki total 37 provinsi.

Berikut daftar nama provinsi di Indonesia beserta ibu kotanya.

  1. Nanggroe Aceh Darussalam: Banda Aceh
  2. Sumatera Utara: Medan
  3. Sumatera Selatan: Palembang
  4. Sumatera Barat: Padang
  5. Bengkulu: Bengkulu
  6. Riau: Pekanbaru
  7. Kepulauan Riau: Tanjung Pinang
  8. Jambi: Jambi
  9. Lampung: Bandar Lampung
  10. Bangka Belitung: Pangkal Pinang
  11. Banten: Serang
  12. DKI Jakarta: Jakarta
  13. Jawa Barat: Bandung
  14. Jawa Tengah: Semarang
  15. Daerah Istimewa Yogyakarta: Yogyakarta
  16. Jawa Timur: Surabaya
  17. Kalimantan Timur: Samarinda
  18. Kalimantan Barat: Pontianak
  19. Kalimantan Tengah: Palangkaraya
  20. Kalimantan Selatan: Banjarbaru
  21. Kalimantan Utara: Tanjung Selor
  22. Bali: Denpasar
  23. Nusa Tenggara Timur: Kupang
  24. Nusa Tenggara Barat: Mataram
  25. Gorontalo: Gorontalo
  26. Sulawesi Barat: Mamuju
  27. Sulawesi Tengah: Palu
  28. Sulawesi Utara: Manado
  29. Sulawesi Tenggara: Kendari
  30. Sulawesi Selatan: Makassar
  31. Maluku Utara: Sofifi
  32. Maluku: Ambon
  33. Papua Barat: Manokwari
  34. Papua: Jayapura
  35. Papua Selatan: Merauke
  36. Papua Tengah: Nabire
  37. Papua Pegunungan: Jayawijaya ***

 

Editor: Ruth Tobing


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah