KemenPPPA Ingatkan Perlunya Pencegahan Kekerasan (KDRT) pada Wanita

- 14 Januari 2023, 06:39 WIB
Deputi Bidang Perlindungan Hak Perempuan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Ratna Susianawati.
Deputi Bidang Perlindungan Hak Perempuan Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, Ratna Susianawati. /Kemen PPPA

Untuk itu, KemenPPPA secara masif melakukan kampanye "Dare to Speak Up" kepada masyarakat yang tujuannya mendorong korban, keluarga korban, dan masyarakat untuk berani melaporkan tindak kekerasan yang dialami atau diketahuinya.

"Tren peningkatan (terungkap-nya) kasus kekerasan ini juga dipicu karena kampanye masif kami terkait dengan Dare to Speak Up, korban berani bicara, tidak hanya korban, tetapi keluarganya, termasuk juga masyarakat," kata Ratna.

Baca Juga: Verrell Bramasta Tak Terima Venna Melinda Dianiaya Ayah Sambung

Ratna menambahkan sinergi semua pihak juga penting dalam upaya penyelesaian isu kekerasan.

"Partisipasi pentahelix itu menjadi penting. Ketika dengan pemerintah, kita akan bicara dalam konteks policy-nya, ketika berurusan dengan bagaimana memastikan pencegahan, penanganan, dan penegakan hukum bisa dilakukan, tentunya sinergitas ini yang tidak bisa dilupakan," kata dia.

Ratna Susianawati menuturkan ke depan KemenPPPA akan terus mengemas bentuk-bentuk kampanye pencegahan kekerasan dengan melibatkan semua pihak. ***

Halaman:

Editor: Erlan Kallo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah