Prabowo Curhat ke Jokowi Usai Operasi Lutut

- 2 Juli 2024, 10:00 WIB
Proses pemulihan Kunjungan Jokowi ke Prabowo setelah operasi besar pada kaki Prabowo.
Proses pemulihan Kunjungan Jokowi ke Prabowo setelah operasi besar pada kaki Prabowo. /X.com @jokowi/

SEPUTAR CIBUBUR-Prabowo Subianto membagikan pengalamannya menjalani operasi lutut, pekan lalu.

Operasi itu dijalani Presiden terpilih 2024-2029  pascacedera saat masih aktif sebagai pasukan militer.

Prabowo mengatakan dirinya pernah mengalami dua kali kecelakaan terjun payung saat masih bertugas sebagai TNI pada era 80-an.

Prabowo mengatakan, dirinya menjalani operasi besar di RSPPN Panglima Besar Soedirman, Bintaro Jakarta Selatan.

Baca Juga: Kabar Baik Buat Warga Cibubur, IPB University Siap Bangun Kampus Ketiga di Jonggol

Meski berisiko besar, Prabowo bersyukur karena operasinya tersebut berjalan lancar.

"Saya sadar dan paham bahwa tindakan medis yang saya jalani penuh dengan resiko dan pertaruhan nyawa. Saya yakinkan diri bahwa semua ini untuk negara dan bangsa. Saya juga yakin tim dokter dan seluruh tenaga medis yang menanganinya pun handal dan profesional," ungkap Prabowo dalam keterangan yang ia bagikan melalui Instagram pribadinya, Minggu 30 Juni 2024 malam.

Prabowo  mengucapkan terima kasih kepada Presiden Joko Widodo yang malam itu datang menjenguknya.

Dalam akun instagramnya terlihat putra Prabowo, Didit Hediprasetyo ikut mendampingi.

Halaman:

Editor: Ruth Tobing


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah