Irene Sukandar dan Medina Aulia Putuskan Mundur Pada Piala Dunia Catur 2021 Di Rusia

- 17 Juli 2021, 02:58 WIB
Irene Sukandar dan  Medina Aulia putuskan mundur pada piala dunia Catur 2021 di Rusia
Irene Sukandar dan Medina Aulia putuskan mundur pada piala dunia Catur 2021 di Rusia /seputar cibubur/Instagram.com/@irene_sukandar.

SEPUTAR CIBUBUR - Persatuan Catur Seluruh Indonesia (Percasi) sangat menghargai keputusan Irene Sukandar dan Medina Aulia untuk menarik diri atau mundur pada piala dunia Catur 2021 di Rusia.

Adapun keputusan Irene Sukandar dan Medina Aulia untuk menarik diri atau mundur pada piala dunia Catur 2021 di Rusia yang sedang berlangsung dikarenakan mempertimbangkan keselamatan banyak orang mengingat kompetisi piala dunia ini dilaksanakan masih dalam situasi pandemi covid 19.

Mengingat sebelumnya dua Grand Master pria Indonesia Susanto Megaranto dan Mohamad Ervan harus terhenti langkahnya dalam kompetisi yang berlangsung dikarenakan terkonfirmasi positif covid 19. 

Baca Juga: Pesona Kecantikan Ratu Catur Dunia Alexandra Botez

Grand Master Susanto Megaranto terpaksa diminta keluar oleh panitia penyelenggara Federasi Catur Internasional (FIDE) pada pertandingan pertamanya di babak kedua saat melawan pecatur Amerika Serikat Grand Master Fabiano Caruana karena dinyatakan terkonfirmasi positif covid 19.

Sehari sebelumnya perwakilan Indonesia Mohamad Ervan juga dinyatakan tidak dapat mengikuti kompetisi dikarenakan tidak lulus test covid 19 yang dilakukan oleh panitia penyelanggara Federasi Catur Internasional (FIDE).

Dari tangkapan akun Tweeternya, Jumat 16 juli 2021, Irene Sukandar mengungkapkan sesungguhnya dirinya dan Medina memiliki motivasi besar untuk terus bersaing di salah satu turnamen catur terakbar di dunia tersebut, tetapi antisipasi untuk menjaga keselamatan banyak orang menjadi pertimbangan lebih kuat daripada ambisi pribadi sehingga keputusan berat pun harus diambil.

"Yang terhormat semua, kami ingin mengumumkan bahwa Medina dan saya telah memutuskan untuk mundur dari piala dunia, kami sebenarnya sangat termotivasi untuk terus bersaing tetapi keselamatan semua peserta, penyelenggara, arbiter dan semua orang di sekitar kami jauh lebih penting daripada kepentingan pribadi kami," tulis Irene Sukandar.***

 

Halaman:

Editor: Danny tarigan


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x