Klasemen Pebalap F1 Setelah Hasil F1 GP Emilia Romagna Italia: Leclerc masih Bawa Ferrari Memimpin

- 25 April 2022, 07:35 WIB
Ini 3 Rivalitas Pembalap F1 paling Sengit pada Musim 2022
Ini 3 Rivalitas Pembalap F1 paling Sengit pada Musim 2022 /Formula 1


SEPUTAR CIBUBUR - Berikut ini klasemen pebalap usai Formula 1 (F1) GP Emilia Romagna yang berlangsung di Imola, Italia, Minggu 24 April 2022.

Juara dunia bertahan Max Verstappen yang tampil dominan pada balapan yang digelar di sirkuit Autodromo Enzo e Dino Ferrari berhasil memperbaiki posisinya di klasemen.

Sementara itu pebalap Ferrari Charles Leclerc yang tampil kurang memuaskan dan hanya mampu finish di P6 masih memimpin klasemen dengan 86 poin.

Baca Juga: Hasil F1 GP Emilia Romagna Italia: Verstappen Bawa Red Bull Pesta di kandang Ferrari, Hamilton Terperosok

Leclerc masih punya tabungan poin berkat kemenangan di dua Bahrain dan Australia, dan runner up di Arab Saudi.

Sementara itu Sergio Perez ada di posisi tiga dengan margin lima poin dari verstappen. Sedang pebalap Mercedes George dan Russell melorot ke peringkat empat dengan 49 poin, diikuti Carlos Sainz di urutan lima dengan 38 poin.

Dari Imola, F1 akan bertolak ke Amerika Serikat untuk balap perdana Grand Prix Miami dua pekan ke depan.

Baca Juga: Hasil F1 GP Emilia Romagna Italia: Verstappen Bawa Red Bull Pesta di kandang Ferrari, Hamilton Terperosok

Pos. Driver Team Points
1 Charles Leclerc Scuderia Ferrari 86

2 Max Verstappen Red Bull Racing 59
3 Sergio Perez Red Bull Racing 54

4 George Russell Mercedes AMG F1 49
5 Carlos Sainz Scuderia Ferrari 38

6 Lando Norris McLaren Racing 35
7 Lewis Hamilton Mercedes AMG F1 28

8 Valtteri Bottas Alfa Romeo Racing 24
9 Esteban Ocon Alpine F1 20

10 Kevin Magnussen Haas F1 15
11 Daniel Ricciardo McLaren Racing 11

12 Yuki Tsunoda Scuderia Alpha Tauri 10
13 Pierre Gasly Scuderia Alpha Tauri 6

14 Sebastian Vettel Aston Martin F1 4
15 Fernando Alonso Alpine F1 2

16 Guanyu Zhou Alfa Romeo Racing 1
17 Alexander Albon Williams Racing 1

18 Lance Stroll Aston Martin F1 1
19 Mick Schumacher Haas F1 0

20 Nico Hulkenberg Aston Martin F1 0
21 Nicholas Latifi Williams Racing 0

***

Editor: sugiharto basith budiman

Sumber: racingnews365.com


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah