Samanea Group Gandeng WOOK Garap Pasar E-Commerce di Samanea Jakarta Trade City

- 1 Oktober 2022, 09:10 WIB
“Strategic Alliance Agreement Signing Ceremony”  antara Samanea Group dan WOOK, di Marketing Office, Samanea Jakarta Trade City, Tangerang, Jumat, 30 September 2022.
“Strategic Alliance Agreement Signing Ceremony” antara Samanea Group dan WOOK, di Marketing Office, Samanea Jakarta Trade City, Tangerang, Jumat, 30 September 2022. /Dok. Samanea

“Studio dapat digunakan siaran langsung daring untuk beberapa brand yang ingin memperkenalkan dan memasarkan produknya. Hal tersebut akan menjadikan Samanea Jakarta Trade City menjadi ‘one-stop international trading ecosystem’ terlengkap di Indonesia,” ungkap Mr. Xu Longhua di kesempatan yang sama.

Kategori yang saat ini dioperasikan oleh WOOK, kata Mr. Xu Longhua, meliputi aksesori 3C, peralatan rumah tangga, furnitur dan department store, kecantikan dan perawatan pribadi, bahan dekorasi, aksesori dan perlengkapan mobil/motor, dan lain-lain.

Baca Juga: Ramalan Bintang Gemini dan Cancer Sabtu 1 Oktober 2022 : Jangan Kecewakan Orang Dekat

Sedangkan Samanea mengoperasikan kategori yang lebih luas, termasuk bahan bangunan, perabotan rumah, kebutuhan sehari-hari, peralatan rumah tangga, suku cadang mobil energi baru, fotovoltaik, dan lain sebagainya.

“Kerja sama ini menyediakan platform online yang kuat bagi para pedagang Samanea, yang memungkinkan para pedagang untuk secara efisien menjangkau 60.000 pengecer offline di Indonesia yang mempertahankan pertumbuhan pesat,” jelas Mr. Xu Longhua.

Samanea Jakarta Trade City sendiri dikembangkan dengan konsep yang mengintegrasikan pusat perdagangan grosir,  pergudangan,  hotel,  pusat perbelanjaan, SOHO, apartemen dan ruang kantor.  Seluruh area  Samanea Jakarta Trade City akan dikelola oleh tim management yang berpengalaman dalam mengelola pusat perdagangan grosir internasional, yang sangat professional dan efisien.

Baca Juga: Kemnaker : UU PPRT Jadi Landasan Perlindungan Pekerja Rumah Tangga

Samanea Jakarta Trade City adalah pusat grosir 3 lantai yang menyediakan berbagai produk mulai dari fashion, peralatan listrik rumah tangga, bahan bangunan, elektronik, gadget, produk merchandise, furnitur, dan lain-lain. Didukung juga dengan fasilitas bisnis seperti F&B, bank , perusahaan logistik, konsultasi pajak dan lain sebagainya.

Samanea Jakarta Trade City berlokasi strategis di Tangerang New City, tepatnya di jalan Suvarna Sutera Boulevard, Cikupa, Kabupaten Tangerang, Banten, hanya berjarak 900m/1menit dari Pintu Tol Cikupa/Pasar Kemis yang memiliki akses langsung Jalan Tol Jakarta – Merak dan tol baru ke Kunciran-Bandara. ***

Halaman:

Editor: Erlan Kallo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x