Ini Lokasi Vaksinasi Dosis Kedua di Cipayung, Catat Tanggal dan Syaratnya

- 26 Agustus 2021, 08:00 WIB
Warga di seputar Cipayung dan Cibubur, Jakarta Timur yang hendak mengikuti vaksinasi Covid-19 dosis kedua bisa mendatangi Padepokan Pencak Silat Minhajurosyidin, Lubang Buaya, Jakarta Timur
Warga di seputar Cipayung dan Cibubur, Jakarta Timur yang hendak mengikuti vaksinasi Covid-19 dosis kedua bisa mendatangi Padepokan Pencak Silat Minhajurosyidin, Lubang Buaya, Jakarta Timur /instagram @pkc.cipayung

 

SEPUTAR CIBUBUR – Warga di seputar Cipayung dan Cibubur, Jakarta Timur yang hendak mengikuti vaksinasi Covid-19 dosis kedua bisa mendatangi Padepokan Pencak Silat Minhajurosyidin, Lubang Buaya, Jakarta Timur.

Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 dosis kedua digelar pada 26-27 Agustus 2021 serta 30-31 Agustus 2021. Penyuntikan dilaksanakan pukul 08.00-12.00 WIB.

Program vaksinasi Covid-19 yang dilaksanakan oleh Puskesmas Kecamatan Cipayung itu menggunakan jenis vaksin Sinovac.

Baca Juga: Lebih Dari Empat Juta Orang Telah Divaksinasi Dosis Kedua di Jakarta

Tata cara vaksinasi Covid-19 adalah sebagai berikut:

  1. Hanya untuk penyuntikan DOSIS KEDUA vaksin SINOVAC.
  2. Membawa Identitas Diri (KTP) DKI Jakarta atau surat keterangan berdomisili di DKI Jakarta.
  3. Membawa sertifikat vaksin Covid-19 saat dosis pertama.
  4. Melihat jadwal vaksin kedua yang tercantum dikertas sertifikat vaksin pertama.

Baca Juga: Vaksinasi Dosis Kedua di SMAN 48 Jakarta Timur, Kuota 500 per Hari: Bisa Dosis Satu Juga 

***

 

Editor: Yetto Parceka

Sumber: instagram @pkc.cipayung


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x