Reuni 212 Geser dari Jakarta ke Sentul Bogor, Riza Patria Happy

- 30 November 2021, 09:00 WIB
Jika Suasana Pandemi COVID-19 Masih Menggelora, Polri Tak Beri Izin Rencana Reuni 212: Kiai NU Sentil 212
Jika Suasana Pandemi COVID-19 Masih Menggelora, Polri Tak Beri Izin Rencana Reuni 212: Kiai NU Sentil 212 //Antara/Akbar Nugroho Gumay/

SEPUTAR CIBUBUR -Panitia penyelenggara memutuskan mengadakan agenda tahunan Reuni 2121 di Masjid Az Zikra, Sentul, Kabupaten Bogor dari sebelumnya di Jakarta.

Menanggapi jal itu, Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria mengapresiasi keputusan itu.

Riza sejak lama mengaku menghormati rencana reuni ini, namun berulang kali meminta agar panitia berpikir ulang buat menyelenggarakan reuni karena situasi pandemi.

Baca Juga: PPKM Jawa-Bali Diperpanjang, Catat Jakarta Kembali Berstatus Level 2

"Itu baik. Di sana kan ada masjid besar, tempat yang luas, jadi saya kira ini putusan kebijakan yang sangat baik," ujar Riza kepada wartawan di Balai Kota, Senin 29 November 2021.

"Inilah kelebihan teman-teman ulama, alumni 212 yang merespons keinginan alumni ingin berkumpul tapi juga mengambil keputusan yang sangat baik dan sangat bijak, tidak dilaksanakan di tengah kota yang masih ramai, tidak mengganggu ketertiban umum," jelasnya.

Riza kemudian berujar, penyelenggaraan reuni di Masjid Az Zikra, Sentul, juga mengurangi potensi adanya penyusup.

Baca Juga: Link Live Streaming, Duel Adu Gengsi PSPS Riau vs Babel United, Grup A Liga 2 2021 Kick Off 20.30 WIB

"Kalau di pondok pesantren, di masjid, insya Allah aman, damai, dan pasti mendapat ridho Allah," ujar Riza.

Halaman:

Editor: Ruth Tobing


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x