IHSG Hari ini 13 Feb 2023 Potensi Rebound, bursa Eropa dan Asia Pasifik Menurun saat Bursa AS Variatif

- 13 Februari 2023, 09:46 WIB
IHSG
IHSG /Brain Sihotang/Tempo

Baca Juga: Anggaran Pemkab Bogor Defisit Rp300 Miliar, Program APBD 2023 Belum Dapat Dilaksanakan

Indeks Stoxx 600 di bursa Eropa turun 1%. Sebagian besar sektor dan bursa utama ditutup di zona merah, dengan saham perjalanan dan rekreasi memimpin pelemahan 3,8%. Saham minyak dan gas melawan tren dengan kenaikan 2,3%. Sementara saham telekomunikasi bertambah 0,2%.


Bursa Asia Pasifik mencatat penurunan. Pada Jumat lalu sebagian besar bursa Asia Pasifik mengalami koreksi mengiktui sentimen negatif bursa AS pada malam sebelumnya.

Di antara yang mencatat penurunan signifikan adalah Hang Seng sebesar 2,01% akibat penurunan saham sektor teknologi. S&P/ASX 200 juga terkoreksi terkait dengan pernyataan RBA yang mengindikasikan kenaikan suku bunga lanjutan. Sementara Nikkei menguat 0,31%. China mencatat inflasi sebesar 2,1% YoY pada Januari 2023, di bawah ekspektasi.

Ada dua sentimen utama yang menyokong kenaikan harga minyak dalam sepekan terakhir. Dari sisi pasokan, Rusia berniat mengurangi produksi minyak mulai depan setelah adanya pembatasan harga dari Barat.

Baca Juga: Ramalan Bintang Libra dan Scorpio, Senin 13 Februari 2023 :Catat Kontak Anda Bisa jadi Kunci Sukses Masa Depan

Dari sisi permintaan, pembukaan ekonomi China diperkirakan bisa memicu kebutuhan komoditas energi yang lebih tinggi. Harga minyak naik lebih dari 2% pada hari Jumat dan membukukan kenaikan mingguan lebih dari 8%.

Lonjakan harga minyak sepekan terakhir dipicu rencana Rusia untuk mengurangi produksi minyak bulan depan. Rusia berniat mengurangi produksi setelah Barat memberlakukan batasan harga pada minyak mentah dan bahan bakar negara dari Rusia.

Harga emas cenderung stabil dalam sepekan terakhir. Jumat, harga emas spot menguat 0,20% ke $1.865,57 per ons troi. Dalam sepekan, harga emas spot hanya menguat 0,03%.

Sedangkan harga emas kontrak April 2023 di Commodity Exchange turun 0,21% pada perdagangan kemarin dan ditutup pada $1.874,50 per ons troi. Dalam sepekan, harga emas berjangka melemah 0,11%.

Halaman:

Editor: Ruth Tobing

Sumber: Yahoo Finance BNI Sekuritas dailyfx.com CNBC


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x