Profil Ova Emilia, Rektor UGM Periode 2022-2027 yang Baru Terpilih, Raih Banyak Penghargaan Internasional

- 20 Mei 2022, 19:29 WIB
Profesor Ova Emilia, Rektor UGM periode 2022-2027
Profesor Ova Emilia, Rektor UGM periode 2022-2027 /UGM/

SEPUTAR CIBUBUR - Ova Emilia terpilih menjadi Rektor UGM Perode 2022-2027 berdasarkan pemilihan yang diselenggarakan, Jumat 20 Mei 2022.

Ova Emilia dijadwalkan akan dilantik pada 27 Mei mendatang.

Ova Emilia punya rekam jejak panjang di dunia pendidikan. Keilmuannya pun tak diragukan terbukti dengan banyaknya penghargaan yang diraih Ova Emillia.

Baca Juga: Selamat! Ova Emilia Terpilih Jadi Rektor UGM Periode 2022-2027, Begini Hasil Votingnya

Prof. dr. Ova Emilia, M.Med., Ed., Sp.OG (K), Ph.D. merupakan Guru Besar Fakultas Kedokteran, Kesehatan Masyarakat dan Keperawatan (FK-KMK) UGM yang juga menjabat sebagai Dekan sejak tahun 2016.

Wanita kelahiran Yogyakarta, 19 Februari 1964 ini menamatkan pendidikan sarjana di UGM pada tahun 1987, dan kemudian melanjutkan studi S2 di University of Dundee, Skotlandia, pada tahun 1990.

Ia menjalani pendidikan dokter spesialis Obstetri dan Ginekologi di UGM pada tahun 1996 – 2000, kemudian S3 Clinical Teaching di University of New South Wales Wales dan pendidikan dokter subspesialis di UGM pada tahun 2009.

Baca Juga: Sadis, Bareskrim Ungkap Kerugian 1.419 Member Robot Trading Fahrenheit Rp555 Miliar

Selain menjadi Dekan, ia juga menjabat sebagai Ketua Asosiasi Fakultas Kedokteran Negeri Indonesia sejak tahun 2018. Penghargaan yang pernah ia terima di antaranya First prize for young gynecologist award tahun 1998 dan SIDA Award tahun 2006.

Halaman:

Editor: sugiharto basith budiman

Sumber: UGM


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x