Renungan Malam Kristiani: Siapa yang Dapat Bertahan

- 11 Desember 2023, 18:00 WIB
Ilustrasi kiamat.
Ilustrasi kiamat. /Pixabay/TBIT/

SEPUTARCIBUBUR- Ayat renungan kita pada saat ini terdapat dalam Wahyu 6 ayat 17 tertulis demikian:

“Sebab sudah tiba hari besar murka mereka dan siapakah yang dapat bertahan?”

Kedatangan sesuatu bisa menimbulkan reaksi yang berbeda, misalnya datangnya hari ujian akan membuat orang yang siap merasa tenang-tenang saja. Sebaliknya yang tidak belajar akan merasa gelisah dan takut untuk menghadapinya.

Baca Juga: Warga Keluhkan Proyek Galian Mangkrak di Kawasan Cibubur

Kedatangan seorang pimpinan perusahaan akan membuat karyawan yang tidak bekerja menjadi takut karena pekerjaannya tidak selesai-selesai. Sementara karyawan yang bekerja akan bersikap tenang-tenang saja.

Sehubungan dengan ayat ini pertanyaan buat kita bagaimanakah perasaan kita terhadap kedatangan hari murka Tuhan?

Dalam Wahyu pasal yang keenam  terdapat tulisan tentang peristiwa demi peristiwa yang akan terjadi ketika enam meterai dibuka oleh Tuhan Yesus.

Baca Juga: Polda Metro Jaya Siap Hadapi Gugatan Praperadilan Ketua KPK Non Aktif Firli Bahuri di PN Jaksel

Setiap kali meterai itu dibuka akan terjadi sesuatu di langit dan di bumi. Dan pada saat meterai yang keenam dibuka terjadilah gempa bumi yang dahsyat.

Halaman:

Editor: Ruth Tobing


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x