Renungan Malam Kristiani: Menang Atas Gosip

- 26 April 2024, 18:00 WIB
Ramalan Zodiak Cancer Hari Ini Sabtu 16 April 2022: Hindari Gosip, Itu Bisa Membawamu Dalam Kekacauan
Ramalan Zodiak Cancer Hari Ini Sabtu 16 April 2022: Hindari Gosip, Itu Bisa Membawamu Dalam Kekacauan /Instagram

Tapi firman Tuhan mengajarkan kita dan memberikan hikmat tentang bagaimana sikap yang seharusnya kita miliki untuk menghadapi gosip terhadap diri kita.

Pertama, hadapi gosip dengan hati yang bersukacita. Intinya selama kita ada dalam kebenaran, selama kita tidak melakukan yang salah dan karena itu kita digosipkan, biarkan saja itu.

Jangan membuat kita tertekan dan menjadi down atau putus asa, kehilangan semangat, karena difitnah, karena dicela, karena digosipkan yang tidak benar, kita tetap hadapi itu semua dengan bersukacita.

Kedua, tetap lakukan yang baik. dalam Matius 5:16 dikatakan “Demikianlah hendaknya terangmu bercahaya di depan orang, supaya mereka melihat perbuatanmu yang baik dan memuliakan Bapamu yang di sorga. “

Jangan termakan oleh gosip lalu kita menjadi kalap dan melakukan hal yang justru merugikan orang lain dan mencoreng diri kita. Tetap lakukan yang baik supaya orang lain melihat perbuatan kita dan memuliakan Tuhan.

Ketiga, jangan balas gosip dengan gosip. Dalam Roma 12:17 dikatakan “Janganlah membalas kejahatan dengan kejahatan, lakukanlah apa yang baik bagi semua orang.”

Meskipun secara kedagingan kita ingin membalas karena kita sudah difitnah tapi jangan balas dengan kejahatan. Jangan menggosipkan orang yang menggosipkan kita. Lakukanlah kebaikan, ceritakanlah yang baik.

Keempat, doakan yang baik bagi mereka yang menggosipkan kita. dalam Matius 5:44 dikatakan “Tetapi Aku berkata kepadamu: Kasihilah musuhmu dan berdoalah bagi mereka yang menganiaya kamu.”

Aniaya bukan hanya tindakan secara fisik saja tapi gosip merupakan aniaya juga secara verbal. Doakan orang yang menggosipkan kita agar rahmat dan kasih karunia Tuhan dicurahkan atas mereka.

Kelima, serahkan pada Tuhan yang akan membela. Dalam Roma 12:19 dikatakan “Saudara-saudaraku yang kekasih, janganlah kamu sendiri menuntut pembalasan, tetapi berilah tempat pada murka Allah, sebab ada tertulis: Pembalasan itu adalah hak-Ku. Akulah yang akan menuntut pembalasan, firman Tuhan.”

Halaman:

Editor: Ruth Tobing


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah