Selamat Jalan Liza Putri Noviana, Lilin Kecil Penerang Hati

- 25 Juni 2021, 10:04 WIB
Sejumlah tenaga kesehatan membawa lilin untuk memberi penghormatan terakhir kepada mendiang Liza Putri Noviana di Rumah Sakit Darurat COVID-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, Kamis (24/6/2021). Liza merupakan tenaga kesehatan pertama di RSDC yang meninggal dunia karena terpapar COVID-19. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/rwa.
Sejumlah tenaga kesehatan membawa lilin untuk memberi penghormatan terakhir kepada mendiang Liza Putri Noviana di Rumah Sakit Darurat COVID-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, Kamis (24/6/2021). Liza merupakan tenaga kesehatan pertama di RSDC yang meninggal dunia karena terpapar COVID-19. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/rwa. /M RISYAL HIDAYAT/ANTARA FOTO


SEPUTAR CIBUBUR - Kamis 24 Juni 2021 menjadi hari yang mengharukan bagi para tenaga kesehatan (nakes) yang bekerja di RSDC Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Ditengah perjuangan berat baik phisik maupun mental untuk membantu para pasien yang terpapar Covid-19 yang jumlahnya terus melonjak, Kamis 24 Juni malam itu, mereka harus menerima kenyataan pahit. Salah seorang rekan mereka, Liza Putri Noviana harus 'berpulang' setelah menjalani perawatan di RSU Persahabatan, Jakarta Timur.

Liza Putri Noviana merupakan nakes pertama yang meninggal dari RSDC Wisma Atlet Kemayoran. Almarhumah pertama kali masuk IGD RSDC Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta Pusat, pada tanggal 3 Juni 2021.

Pada tanggal 6 Juni 2021 kondisi kesehatan Liza Putri Noviana memburuk.Saat itu saturasinya menurun sampai di angka 94 persen. Penurunan kondisi tersebut juga diikuti dengan batuk berdahak, demak dan sesak napas.

Liza Putri Noviana dipindahkan ke Ruang HCU. Kemudian dipindahkan lagi ke ruang ICU untuk mendapatkan penanganan lebih intensif. Liza Putri Noviana harus menggunakan ventilator karena kondisinya terus menurun.

Pada tanggal 8 Juni 2021, Liza Putri Noviana kemudian dirujuk dari RSDC Wisma Atlet Kemayoran menuju ke Rumah Sakit Umum Persahabatan, Jakarta Timur. Hingga akhirnya tutup usianya, Kamis 24 Juni 2021 pada umur 33 tahun.

Sejumlah tenaga kesehatan membawa lilin saat akan memberi penghormatan terakhir pada jenazah rekannya Liza Putri Noviana di Rumah Sakit Darurat COVID-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, Kamis (24/6/2021). Liza merupakan tenaga kesehatan pertama di RSDC yang meninggal dunia karena terpapar COVID-19. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/rwa.
Sejumlah tenaga kesehatan membawa lilin saat akan memberi penghormatan terakhir pada jenazah rekannya Liza Putri Noviana di Rumah Sakit Darurat COVID-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, Kamis (24/6/2021). Liza merupakan tenaga kesehatan pertama di RSDC yang meninggal dunia karena terpapar COVID-19. ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat/rwa. ANTARA FOTO

Sebelum dimakamkan, jenazah Liza Putri Noviana dibawa dari RSU Persahabatan, Jakarta Timur menuju RSDC Wisma Atlet,Kemayoran, Jakarta Pusat. Mobil Ambulans datang bersama iring-iringan Pangdam Jaya, Mayjen TNI Mulyo Aji pada pukul 22.29 WIB.

Sesampainya di RSDC Wisma Atlet, jenazah Liza disalatkan bersama di halaman Tower 1 Wisma Atlet. Setelah disalatkan, jenazah Liza langsung diberangkatkan dari RSDC Wismat Atlet menuju tempat peristirahan terakhir di Cilacap, Jawa Tengah.

Halaman:

Editor: Ruth Tobing


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah