Hasil Pertandingan PSIS vs Persiraja, BRI Liga 1: PSIS Menang

12 Januari 2022, 22:27 WIB
Pertarungan PSIS Semarang vs Persiraja Banda Aceh di ajang BRI Liga 1, Rabu, 12 Januari 2022 malam berlangsung cepat dan sengit /tangkapan layar vidio.com

 

SEPUTAR CIBUBUR- Pertarungan PSIS Semarang vs Persiraja Banda Aceh di ajang BRI Liga 1, Rabu, 12 Januari 2022 malam berlangsung cepat dan sengit.

Babak pertama PSIS Semarang vs Persiraja Banda Aceh langsung diisi dengan saling jual beli serangan. Anak-anak Semarang terlihat lebih agresif.

Duel PSIS Semarang vs Persiraja Banda Aceh yang berlangsung di Stadion Ngurah Rai, Denpasar, Bali berlangsung cepat. PSIS Semarang membombardir pertahanan lawannya.

Baca Juga: Link Live Streaming Tottenham Hotspur VS Chelsea, Semifinal Leg Kedua EFL Cup: The Blues Lebih Berpeluang 

Persiraja langsung membangun serangan ketika peluit babak pertama ditiup. Begitu juga lawannya, PSIS. Tensi tinggi sudah terasa saat pertandingan baru berjalan dua menit, wasit mengeluarkan kartu kuning kepada pemain Persiraja.

Peluang didapat PSIS pada menit kelima, tapi masih bisa dimentahkan Jandia Eka Putra, penjaga gawang Persiraja. Cepatnya permainan juga membuahkan peluang bagi Persiraja, walau belum mampu dikonversi menjadi gol.

Peluang emas didapat oleh PSIS Semarang pada menit ke-12, tendangan Rachmat Hidayat belum bisa menjebol gawang Persiraja Banda Aceh yang dijaga Aji Bayu Putra.

Baca Juga: SEDANG BERLANGSUNG, Persiraja vs PSIS, Skor Sementara 0-0: Cek Link Live Streaming 

Tekanan terus dilakukan PSIS Semarang kepada barisan pertahanan Persiraja Banda Aceh hingga menit ke-25. Skor belum berubah, masih imbang 0-0.

David Maulana melakukan tendangan keras dari jarak jauh pada menit ke-26, namun Aji Putra mampu menepis dan hanya melahirkan sepak pojok.

Tekanan belum berhenti. PSIS mengurung barisan pertahanan Persiraja Banda Aceh. Sundulan Chevaugh Walsh masih melenceng di sisi kiri gawang Persiraja pada menit ke-28.

Baca Juga: Link Live Streaming Westham VS Norwich City, Liga Inggris, Kamis, 13 Januari 2022: The Canaries Makin Terbenam 

Sebuah terobosan dilakukan oleh anak-anak Persiraja, namun upaya Defri Rizki masih bisa dipatahkan oleh penjaga gawang PSIS. Skor masih imbang hingga menit ke-35, 0-0.

Umpan menyilang cukup baik masih belum bisa dimanfaatkan oleh Walsh untuk membobol gawang Persiraja pada menit ke-40. Tensi pertandingan kian meninggi memasuki menit-menit akhir babak pertama.

Aji Putra jatuh bangun menyelamatkan gawangnya. Penjaga gawang Persiraja ini banyak mematahkan upaya anak-anak Semarang untuk membobol gawang.

Baca Juga: Jadwal Babak 16 Besar India Open 2022, Hendra-Ahsan 'The Daddies' Kembali Menghadapi Ganda India : Live Score 

Defri Rizki mendapat peluang emas, namun sepakannya di dalam kotak penalti masih bisa dimentahkan oleh penjaga gawang PSIS.

Tambahan waktu dua menit coba dimanfaatkan kedua kesebelasan untuk mencetak gol di babak pertama. Hingga babak pertama usai, skor masih belum berubah, 0-0.

PSIS Semarang membuka babak kedua dengan memberika tekanan-tekanan kepada Persiraja Banda Aceh. Tensi tinggi terjadi, M Andika, dari Persiraja mendapat kartu kuning kedua pada menit ke-49 sehingga harus meninggalkan lapangan pertandingan. Persiraja terpaksa bermain dengan 10 pemain.

Baca Juga: Bayern Munchen, Klub Eropa dengan Penghasilan Terbesar Kedua Setelah Man City Musim 2020-2021 

Sebuah tendangan bebas yang keras dari Alfeandra Dewangga nyaris menjebol gawang Persiraja pada menit ke -51, tapi Aji Putra mampu menyelamatkan gawangnya.

Eka Febri mendapat peluang, tapi tendangannya masih melenceng di kanan gawang Persiraja pada menit ke-60. Pemain yang baru masuk pada babak kedua itu mendapat kartu kuning atas pelanggaran yang dilakukannya.

Pertarungan PSIS Semarang vs Persiraja Banda Aceh berlangsung sengit. Peluang demi peluang diciptakan PSIS menghadapi Persiraja yang berlaga dengan 10 pemain tangkapan layar vidio.com

Tekanan demi tekanan terus dilakukan anak-anak Semarang memasuki pertengahan babak kedua. Penjaga gawang Persiraja bekerja keras menyelamatkan gawangnya. Aji Putra bermain cukup baik guna menangkal serangan PSIS untuk menjadi gol. Skor masih 0-0 hingga menit ke-70.

Baca Juga: Prediksi Skor Tottenham Hotspur vs Chelsea, Semifinal EFL Cup, Kamis, 13 Januari 2022

Jabar Sharza terus mencoba membangun skema serangan di tengah derasnya gempuran PSIS. Pemain Persiraja itu kerap melakukan serangan balik, namun masih sulit membobol gawang PSIS.

Peluang didapat PSIS dari sebuah kemelut yang terjadi pada menit ke-86 di kotak penalti Persiraja, namun masih bisa dihalau. Penjaga gawang Persiraja bermain ciamik sehingga mampu mengamankan gawangnya tidak kebobolan hingga menit ke-89. 

Tambahan waktu 5 menit pada babak kedua dimanfaatkan PSIS untuk mencetak gol. Pada menit ke-95, Wallace Costa akhirnya berhasil membobol gawang Persiraja. Skor berubah 1-0 untuk PSIS.

 

 

***

Editor: Yetto Parceka

Sumber: Vidio.com

Tags

Terkini

Terpopuler