Ciputra Intenational Kini Bisa Dikunjungi di 360 Virtual Marketing Gallery Experience

- 26 November 2021, 19:45 WIB
Ciputra Group rilis virtual marketing gallery experience proyek superblock Ciputra International, Puri, Jakarta Barat
Ciputra Group rilis virtual marketing gallery experience proyek superblock Ciputra International, Puri, Jakarta Barat /Seputarcibubur.com/

SEPUTAR CIBUBUR - Ciputra Group kembali me-launchingvirtual marketing gallery experience untuk proyek superblock Ciputra International, Puri, Jakarta Barat.

Dengan adanya kantor marketing dunia maya ini akan memberikan banyak kemudahan bagi calon konsumen di masa pandemi seperti sekarang.

Mereka tak perlu datang ke kantor marketing gallery, cukup masuk ke website Marketing Gallery Experience Virual Ciputra International, maka semua informasi yang dibutuhkan tentang proyek bisa didapatkan.

Baca Juga: Founders Day Ke-40 Ciputra Group Usung Tema Digital Transformation for Sustainable Development

Sebelumnya, awal bulan Oktober 2021 Ciputra Group meliris 360 virtual marketing gallery yang sama untuk proyek apartemen The Newton 2, Ciputra Word 2 Jakarta, Jakarta Selatan.

Peluncuran kantor marketing via internet di masa pandemi ini terbilang sangat sukses, karena pengunjung yang masuk ke website Virtual Marketing Gallery Experience The Newton 2 rata-rata 450 pengunjung per harinya.

General Manager Marketing Ciputra Group, Andreas Raditya menyatakan kegembiraanya karena terobosan 360 Virtual Marketing Gallery Experience ini mendapat respon positif masyarakat yang merasa mendapatkan banyak kemudahan dalam memperoleh informasi utuh tentang proyek properti yang sedang dipasarkan oleh Ciputra Group.

Baca Juga: Info dan Jadwal Vaksinasi di Mal Ciputra Cibubur, Terakhir 31 Oktober 2021

Menurut Raditya,  inovasi ini diambil sebagai upaya akomodasi terhadap gaya hidup new normal (kenormalan baru) di masa pandemi Covid-19. Untuk itu pihaknya kembali merilis 360 virtual marketing gallery experience Ciputra International, serta akan menyusul proyek-proyek lainnya.

Halaman:

Editor: Erlan Kallo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah