Kementerian PUPR Selesaikan Pembangunan 1.679 Huntap Layak Huni di Sulteng

- 16 Juli 2022, 17:45 WIB
Penampakan hunian tetap (Huntap) untuk masyarakat yang terdampak bencana gempa bumi, tsunami dan likuifaksi di Sulawesi Tengah.
Penampakan hunian tetap (Huntap) untuk masyarakat yang terdampak bencana gempa bumi, tsunami dan likuifaksi di Sulawesi Tengah. /Dok. Kementerian PUPR

SEPUTAR CIBUBUR - Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) telah menyelesaikan pembangunan hunian tetap (Huntap) sebanyak 1.679 unit untuk masyarakat yang terdampak bencana gempa bumi, tsunami dan likuifaksi di Sulawesi Tengah.

Adanya pembangunan Huntap tersebut diharapkan dapat meringankan beban masyarakat sekaligus mewujudkan hunian yang layak huni.

“Kami terus berupaya menyediakan hunian yang layak bagi masyarakat di Sulawesi Tengah yang terdampak bencana alam melalui pembangunan Huntap,” ujar Direktur Jenderal Perumahan Kementerian PUPR, Iwan Suprijanto di Jakarta, Jumat, 15 Juli 2022.

Baca Juga: Gelapkan Uang Pembelian Rumah Konsumen, Pasutri ini Divonis 3 Tahun Penjara oleh PN Jaksel

Menurut Iwan, Kementerian PUPR terus berkoordinasi dengan pemerintah provinsi Sulawesi Tengah dan Badan Nasional Penanganan Bencana (BNPB) dalam penanganan pasca bencana baik dari sisi pembangunan infrastruktur serta perumahan untuk masyarakat.

Berdasarkan data dari BNPB dan Surat Keputusan Gubernur Sulawesi Tengah terdapat puluhan ribu rumah masyarakat yang terdampak bencana dan mengakibatkan kerusakan mulai dari kategori rusak ringan, rusak sedang dan rusak berat sehingga masyarakat sangat membutuhkan bantuan perumahan yang layak huni.

“Kami memprioritaskan pembangunan Huntap di lahan yang sudah siap terlebih dulu. Kami target seluruh pekerjaan dapat selesai di akhir tahun 2023,” terangnya.

Baca Juga: Nasabah BTN Keluhkan KPR Sudah Lunas, Mengapa Sertipikat Rumah Belum Ada?

Sementara itu, Ketua Project Management Unit Central Sulawesi Rehabilitation and Reconstruction Project (PMU CSRRP) Direktorat Jenderal Perumahan Kementerian PUPR, Dedy Permadi menerangkan, pihaknya telah melaksanakan pembangunan Huntap untuk masyarakat di Sulteng dalam dua tahap.

Halaman:

Editor: Erlan Kallo


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x