Jangan Terjadi di Cibubur, Jalak Putih Lenyap di TWA Angke Kapuk Sejak Tahun 1996

- 30 Mei 2021, 13:00 WIB
Jalak putih
Jalak putih /Dok KLHK

SEPUTAR CIBUBUR - Kawasan Cibubur harus dipertahankan keasriannya agar burung-burung bisa hidup dan terbang bebas.

Jangan sampai terjadi seperti di Taman Wisata Angke Kapuk, Jakarta Utara. Di sana, burung jalak putih tak terlihat lagi sejak tahun 1996.

Padahal, kawasan konservasi itu merupakan rumah alami burung yang punya nama latin Acridotheres melanopterus itu.

Untuk mengembalikan kehadiran jalak putih, Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) melakukan reintroduksi jalak putih di TWA Angke Kapuk.

Baca Juga: Gegara Lucinta Luna, KLHK Evakuasi Lumba-lumba di Dolphin Lodge Bali

Sebanyak 4 ekor jalak putih melengkapi total 65 ekor burung yang dilepasliarkan, Jumat 28 Mei 2021.

"Tempat terbaik bagi satwa adalah di habitatnya," ujar Direktur Jenderal Konservasi Sumber Daya Alam dan Ekosistem (KSDAE) Wiratno saat pelepasliaran.

Wiratno menjelaskan, kawasan konservasi TWA Angke Kapuk mulai pulih setelah direstorasi sejak tahun 2006.

Keberhasilannya ditandai dengan peningkatan tutupan vegetasi khususnya mangrove, dan kembali ditemukannya berbagai jenis burung di kawasan ini.

Halaman:

Editor: sugiharto basith budiman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah