Desa Lebih Berdaya Saing Ketika Optimalkan Pemanfaatan Internet dan Teknologi Digital

- 5 Mei 2021, 22:08 WIB
Anggota Komisi I DPR RI Sjarifuddin Hasan
Anggota Komisi I DPR RI Sjarifuddin Hasan /dok Humas Kominfo

 

SEPUTAR CIBUBUR- Pemanfaatan internet dan teknologi digital secara optimal mampu membuat desa lebih berdaya saing. Karena itu, transformasi digital yang dicanangkan oleh pemerintah harus menjangkau hingga ke pelosok dan desa-desa.

Kemajuan desa juga dinilai akan mendorong pertumbuhan ekonomi.

Anggota Komisi I DPR RI Sjarifuddin Hasan, mengatakan, membangun desa adalah membangun Indonesia. Sehingga, pembangunan desa yang meniscayakan adanya transformasi digital, dapat mendorong pelaku usaha memanfaatkan potensi yang ada di desa dengan lebih optimal.

Baca Juga: Dugaan Sementara Putusnya Kabel Laut Karena Faktor Alam, Kata Telkom

“Jika masyarakat desa sudah optimal memanfaatkan internet dan teknologi digital, maka sumber daya di desa dapat lebih berdaya saing dan terpasarkan lebih cepat,” papar Sjarifuddin Hasan dalam siaran pers yang diperoleh seputarcibubur.com, Rabu, 5 Mei 2021.

Sjarifuddin Hasan juga meminta kepada pemerintah untuk mengurangi kesenjangan digital yang masih terjadi di sebagian wilayah Indonesia. Ini tentu menjadi pekerjaan terberat pemerintah karena dengan geografi Indonesia yang luas dan beragam, diperlukan percepatan transformasi digital guna menyosong Indonesia Emas 2045.

Baca Juga: Pertumbuhan Ekonomi Triwulan I Indonesia Masih Minus Tapi Ada Harapan, Kata BPS

“Pada 2045, PDB Indonesia diperkirakan mencapai US$ 9,1 Triliun, dengan ekonomi terbesar ke-4 di dunia. Ini harapan, sekaligus tantangan, digitalisasi pedesaan tentu sebuah keniscayaan,” kata Sjarifuddin Hasan.

 

Halaman:

Editor: Yetto Parceka


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah