Untuk Dapatkan Fasilitas Kredit di Bank BRI Manado, Diduga Dokumen Palsu Digunakan Dalam Melancarkan Aksinya

- 10 November 2023, 18:20 WIB
ilustrasi Buku Nikah Palsu: Untuk Dapatkan Fasilitas Kredit di Bank BRI Manado, Dokumen Palsu Digunakan Dalam Melancarkan Aksi Tipu-Tipu
ilustrasi Buku Nikah Palsu: Untuk Dapatkan Fasilitas Kredit di Bank BRI Manado, Dokumen Palsu Digunakan Dalam Melancarkan Aksi Tipu-Tipu /Kemenag

Dari hasil penyelidikan, uang miliaran rupiah itu rupanya dibobol dua karyawan berinisial MPPM alias Moriane dan FP alias Feiby.

Baca Juga: Tegas! Fatwa Terbaru MUI, Haramkan Beli Produk yang Dukung Agresi Israel ke Palestina

Modusnya, kedua karyawan yang bertugas di kantor BRI daerah Karombasan dan Manado Selatan ini memalsukan dokumen milik pensiunan yang terdaftar sebagai nasabah Simpedes.

Kemudian menggandakan domumen untuk mengajukan kredit Briguna secara fiktif.

Selama kurun waktu 1 tahun, kedua karyawan ini berhasil mencairkan Rp 5.333.317.647.

Kasus hilangnya uang BRI ini sendiri diusut berdasarkan laporan polisi bernomor LP/B/472/X/2021/SPKT/POLDA SULUT tanggal 4 Oktober 2021.

Subdit Perbankan Ditreskrimsus Polda Sulut langsung menjerat keduanya sebagai tersangka, setelah proses penyidikan telah selesai dilakukan.***

 

 

 

Halaman:

Editor: Danny tarigan


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x