Renungan Malam Kristiani: Wanita Tiga Kota

- 9 November 2023, 18:00 WIB
Ilustrasi wanita dengan kondisi mental dan kulit yang sehat.
Ilustrasi wanita dengan kondisi mental dan kulit yang sehat. /Pixabay/whitedaemon/

SEPUTARCIBUBUR- Ayat renungan kita pada saat ini terdapat dalam kitab 1 Tawarikh pasal 7:24 tertulis demikian:

“Anaknya perempuan ialah Seera yang telah mendirikan Bet-Horon-Hilir dan Bet-Horon-Hulu serta Uzen-Seera.”

Tuhan menciptakan pria dan wanita sama, sederajat, sama mulianya, sama harkatnya dan sama martabatnya. Tapi seringkali wanita dipandang sebelah mata dalam hal kepandaian, kemampuan dan kekuatan.

Baca Juga: Renungan Malam Kristiani: Kuduskan Hidup Kita

Dalam Alkitab tercatat wanita-wanita yang dipakai Tuhan dengan luar biasa, misalnya Hawa yang menjadi ibu dari semua orang yang ada di dunia ini.

Juga ada Debora seorang nabiah, kemudian Ester seorang Israel yang terpilih jadi ratu di negeri asing, dan Maria yang dipakai Tuhan untuk melahirkan Mesias.

Ayat di atas menyatakan tentang Seera atau Sera seorang wanita yang mendirikan tiga kota yaitu Bet-Horon-Hilir, Bet-Horon-Hulu dan Uzen-Seera.

Baca Juga: Hasto Sentil Bobby Nasution yang Dukung Prabowo-Gibran: PDI Perjuangan Gelar Karpet Merah pada Pilwakot Medan

Seera adalah cucu dari Efraim, dan Efraim ini adalah anak dari Yusuf. Yusuf adalah anak dari Yakup atau Israel. Kita hanya tahu sedikit tentang Sera melalui ayat ini.

Tapi walaupun sedikit, catatan tentang Seera sangat penting sebab hal yang tercatat ini perlu menjadi perhatian kita. Karena tidak selalu Alkitab mencatatkan tentang seseorang. Tapi kalau itu tercatat maka berarti itu adalah perkara yang penting yang berhubungan dengan orang tersebut.

Kalau kita renungkan maka Seera ini adalah seorang wanita yang hebat. Kalau pria yang disebut sebagai pembangun kota mungkin kita tidak akan heran.

Tapi disini yang membangun kota adalah seorang wanita. Artinya Seera adalah seorang wanita yang mempunyai kekhususan.

Ia punya kekuatan, kebijakan, kepandaian, dan peranan penting dalam sejarah keluarga dan bangsanya.

Bayangkan di jaman sekarang untuk membangun IKN saja butuh rencana, butuh pemikiran dan waktu yang tidak sedikit. Selain itu ada banyak tantangan yang harus dihadapi, ada banyak penolakan, ada banyak ancaman yang terjadi.

Setiap pembangunan kota akan butuh rencana yang baik bahkan desa kecil sekalipun butuh perencanaan. Dan Seera melakukan hal yang mengagumkan pada masanya, sehingga namanya dan prestasinya dituliskan. Apa yang menjadi pesan firman Tuhan buat kita dari kebenaran di ayat ini adalah:

Pertama, setiap orang, setiap kita bisa menjadi pemimpin yang berhasil. Kemampuan kepemimpinan, talenta dan karunia dari Tuhan tidak dibatasi pada apakah orang itu wanita atau pria.

Setiap orang pria atau wanita dapat memiliki peranan dan dampak yang luar biasa dalam membangun komunitas dan bangsanya.

Jangan pernah meremehkan seseorang karena identitas gendernya. Pria atau wanita punya kesempatan yang sama dan dapat menjadi berguna bagi kemajuan banyak orang.

Kedua, jangan meremehkan diri kita sendiri dan jangan menganggap diri kita tidak mampu. Mendirikan tiga kota bukanlah tugas yang ringan terlebih di masa yang lalu, tapi Seera berhasil melakukannya.

Ia adalah seorang pemimpin, perencana, dan eksekutor yang sangat baik. Teladan Seera ini memberikan inspirasi buat kita bahwa kita semua punya potensi untuk mencapai kemaksimalan asalkan kita mau dan gigih dalam mengerjakannya.

Ingatlah bahwa kepada kita, Tuhan memberikan berbagai karunia, hikmat dan kepandaian, talenta serta kemampuan masing-masing yang bisa kita pakai untuk kemuliaannya.

Sadari bahwa kita dapat melakukan perkara yang besar karena Tuhan memampukan kita. Setiap kita, pria atau wanita dapat menjadi berhasil dalam apa yang Tuhan percayakan.

Jangan minder ataupun takut, tapi beranilah mengerjakan apa yang menjadi visi panggilan Tuhan bagi kita dalam profesi atau pelayanan kita masing-masing.Tuhan akan menolong kita berhasil. ***

 

Sumber: Youtube Renungan Malam

Editor: Ruth Tobing


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah