Renungan Malam Kristiani: Jadilah Berani

- 10 November 2023, 19:00 WIB
Ilustrasi Anak yang Berani
Ilustrasi Anak yang Berani /Jcomp/Freepik

SEPUTARCIBUBUR- Ayat renungan kita pada malam ini terdapat dalam kitab 1 Tawarikh pasal 8 ayat 40 tertulis demikian:

“Anak-anak Ulam itu adalah orang-orang berani, pahlawan-pahlawan yang gagah perkasa, pemanah-pemanah; anak dan cucu mereka banyak: seratus lima puluh orang. Mereka semuanya itu termasuk bani Benyamin.”

Keberanian merupakan salah satu atribut yang penting dalam hidup ini. Kalau kita takut maka kita cenderung tidak akan bisa melakukan apapun.

Baca Juga: Pernyataan UGM Soal Penetapan Guru Besar Hukum Pidana yang Juga Wamenkumham Eddy Hiariej Jadi Tersangka

Keberanian merupakan sifat dan kualitas yang memampukan kita untuk menghadapi berbagai tantangan, masalah ataupun situasi yang sulit. Ada beberapa alasan mengapa kita harus berani.

Pertama, karena Tuhan telah memberikan kita roh yang membangkitkan kekuatan dan keberanian.

Kedua, karena berbagai masalah dan keadaan hidup membutuhkan keberanian untuk kita hadapi.

Baca Juga: Tanaman Hias Berdasarkan Kepribadian, yang Mana Pilihanmu?

Ketiga, karena keberanian akan menolong kita maju dan tidak menyerah untuk mengatasi semuanya.

Halaman:

Editor: Ruth Tobing


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah