Kandungan Gizi dan Khasiat Buah Lai: Mampu Hindari Sembelit Hingga Mencegah Pertumbuhan Sel Kanker

- 1 September 2021, 05:30 WIB
Dilansir dari Kaltimprov.go.id, sekitar tahun 2000 UPTD Balai Benih Induk Hortikultura (BBIH) mencoba 'mengawinkan' buah Lai
Dilansir dari Kaltimprov.go.id, sekitar tahun 2000 UPTD Balai Benih Induk Hortikultura (BBIH) mencoba 'mengawinkan' buah Lai /tangkapan layar Instagram @makanterusss

 

SEPUTAR CIBUBUR- Sekitar tahun 2.000 UPTD Balai Benih Induk Hortikultura (BBIH), seperti dikutip  dari Kaltimprov.go.id, mencoba persilangan buah lai (durio kutejensis) dengan buah durian (durio zibenthinus).

Persilangan itu akhirnya seperti yang dikenal sekarang, yakni buah lai. Walau, saat awal kemunculannya, buah lai lebih banyak disebut dengan Lai Durian atau Lai Rencong, sebelum akhirnya bernama Lai Mahakam.

Meskipun mirip durian, buah lai tidak memiliki bau yang menyengat seperti durian.

Baca Juga: Mengenal jenitri, Buah Tetesan Air Mata Dewa yang Banyak Tumbuh di Indonesia

Ukuran buah lai lebih kecil dibandingkan durian pada umumnya, dengan warna daging yang lebih mencolok. Buah durian lebih pucat dibandingkan dengan buah lai yang memiliki warna cenderung oranye.

Tekstur buah lai lebih kering dan juga kasar.

 

Kandungan Gizi Buah Lai

Buah lai tidak memiliki kandungan kalori dan rendah kandungan alkohol, bahkan lebih rendah daripada buah durian. Memiliki kandungan tryptophan yang tinggi untuk meningkatkan mood dalam pikiran.

Kandungan gizi penting lainnya adalah kalium, serat, vitamin C, dan vitamin B kompleks yan tinggi.

Simak khasiat buah lai bagi tubuh dari kandungan gizi tersebut;

 

1.Memperlancar BAB/mencegah sembelit

Buah Lai memiliki kandungan serat yang cukup banyak untuk memenuhi kebutuhan tubuh. Seperti yang kita tahu nutrisi dalam serat akan membantu proses pencernaan berjalan dengan lancar. Kandungan serat bermanfaat bagi organ pencernaan untuk menghindari sembelit dan memperlancar proses BAB.

 

  1. Kesehatan organ pencernaan

Selain kandungan serat yang baik untuk menjaga fungsi organ pencernaan. Buah Lai juga memiliki senyawa antacid yang efektif untuk mengatasi nyeri pada lambung.

 

  1. Kesehatan kulit

Kandungan vitamin C dan sifat antioksidan merupakan zat penting bagi kesehatan kulit. Selain dikonsumsi buah lai banyak diolah menjadi bahan perawatan kecantikan kulit, contohnya masker wajah. Pemanfaatan masker wajah berbahan buah lai akan membuat kulit wajah bersih dari noda hitam dan jerawat.

 

  1. Menambah nafsu makan

Buah lai juga memiliki kandungan penting thiamin dan vitamin B1. Stimulus yang diberikan adalah akan membuat nafsu makan meningkat. Tidak ada salahnya untuk mengkonsumsi buah ini bagi mereka yang memeiliki masalah nafsu makan, biasanya ini terjadi pada anak-anak.

 

Baca Juga: Ini Alasan Tubuh Butuh Sayuran dan Buah di Tengah Pandemi Covid-19

  1. Memperkuat persendian tulang dan gigi

 Kandungan potasium, kalium, kalsium dan fosfor dalam buah Lai dapat membantu pembentukan sel-sel tulang baru. Regenerasi sel tulang yang sudah tua akan digantikan dengan sel tulang baru yang tentunya turut menjaga kekuatan tulang dan persendian. Kandungan ini juga bermanfaat untuk memperkuat gigi.

 

  1. Mengoptimalkan produktifitas kerja dan vitalitas bagi pria

Kandungan tryptophan pada buah lai mamput membuat mood menjadi lebih baik. Selain tryptophan, kandungan vitamin B tepatnya vitamin B6 dan vitamin C yang tinggi akan membuat kebugaran tubuh terjaga. Ditunjang dengan kadar alkohol yang rendah pada buah lai, maka akan membuat kita terhindar dari rasa pusing. Kondisi tersebut yang membuat tubuh akan bergairah saat bekerja. Hormon tryptophan yang aktif juga dipercaya akan membuat kebugaran fisik pada pria meningkat.

 

  1. Mengurangi risiko anemia

Buah lai mengandung folat atau yang biasa disebut vitamin B9. Kandungan ini baik untuk membantu produksi sel darah merah. Vitam B9 baik untuk mengurangi resiko terkena anemia dan kekurangan sel darah merah.

 

  1. Mencegah stress

Penelitian mengungkapkan, seseorang yang merasakan depresi disebabkan kurangnya vitamin B6. Buah lai mengandung vitamin B6 yang baik bagi tubuh, konsumsi buah lai dapat membantu kita terhindar dari stress.

 

  1. Mengatasi insomnia

Seperti yang disebutkan sebelumnya, mengkonsumsi buah lai dapat mempengaruhi mood atau suasana hati karena kandungan trypthopan. Selain itu kandungan trypthopan juga akan membuat pikiran menjadi lebih rileks, ini disampaikan oleh beberapa ahli bahwa perasaan nyaman sebelum tidur akan membuat kualitas tidur jadi lebih baik.

 

  1. Mencegah pertumbuhan sel kanker

Kandungan vitamin dan zat antioksidan dalam buah lai berfungsi menangkal radikal bebas, namun buah lai memiliki kadar alkohol yang lebih rendah dibanding buah durian. Sifat antioksidan tersebut efektif untuk menghambat pertumbuhan sel kanker pada tubuh.

 

Manfaat-manfaat buah lai di atas tentunya akan optimal jika diimbangi dengan mengonsumsi makanan lainnya seperti sayuran, sumber karbohidrat, sumber lemak sehat, serta protein yang cukup.

Semua zat gizi tersebut penting untuk menjaga fungsi tubuh secara keseluruhan, sehingga organ-organ tubuh dapat bekerja secara optimal.

Jangan lupa imbangi pola makan dengan minum air putih yang cukup.Kurangi minuman bersoda, berkafein, beralkohol, dan yang mengandung pemanis buatan. Serta, penuhi kebutuhan tidur, 7-8 jam per hari.

Baca Juga: Buah Lai, Saudara Buah Durian yang Ramai Jadi Rebutan Ibu-ibu di Bogor 

Itu tadi khasiat dari buah lai yang baik bagi tubuh.

Semoga bermanfaat ya.

***

 

 

Editor: Yetto Parceka

Sumber: berbagai sumber


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x