Siang ini Gempa Susulan Cukup Kuat Kembali Terasa di Cugenang Kabupaten Cianjur

- 22 November 2022, 15:00 WIB
ilustrsi Gempa susulan di Cianjur Jawa Barat di Desa Cibeureum Kecamatan Cugenang, Cianjur
ilustrsi Gempa susulan di Cianjur Jawa Barat di Desa Cibeureum Kecamatan Cugenang, Cianjur /dok. Iwan Hermawan

SEPUTAR CIBUBUR - Gempa susulan masih terasa di Cugenang, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Selasa sekitar pukul 13.44 WIB getaran gempa cukup kuat terasa menggoyang permukaan tanah.

Pantauan ANTARA di Posko Penanggulangan Bencana Brimob Polri di Jalan Raya Cianjur-Cipanas gentaran gempa terasa kuat menggoyang permukaan tanah, hingga menggetarkan kursi yang diduduki.

Sejumlah warga penyintas gempa yang mengungsi di Posko Penanggulangan Bencana Brimob Polri menampakkan wajah tidak terlalu panik.

Baca Juga: DPR Justru Bikin Guyonan Ga Lucu Saat Terjadi Gempa Cianjur

“Kami udah puluhan kali ngerasain gempa susulan gini,” kata Dadang Sukirman, salah satu warga yang mengungsi.

Menurut dia, gempa pertama pada Senin (21/11) sekitar pukul 13.00 WIB lebih besar dibanding gempa-gempa susulan.

 “Itu mah sampe bergoyang-goyang, ada satu menit lebih, rumah saya sampai rubuh,” kata dia.

Baca Juga: UPDATE Gempa Cianjur: BMKG Peringatkan Warga Waspadai Bencana Lanjutan Longsor dan Banjir Bandang

Ia bersama istri dan tiga anaknya serta satu cucunya mengungsi di Posko Penanggulangan Bencana Brimob Polri.

Halaman:

Editor: Erlan Kallo

Sumber: Antara


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah