Hasil Pertandingan Persikabo vs PSM Makassar, BRI Liga 1: Laskar Padjajaran Tumbangkan Pasukan Ramang 3-0

- 15 Februari 2022, 17:06 WIB
Persikabo taklukkan PSM Makassar pada pertandingan lanjutan BRI Liga 1 pekan ke-25, Selasa, 15 Februari 2022
Persikabo taklukkan PSM Makassar pada pertandingan lanjutan BRI Liga 1 pekan ke-25, Selasa, 15 Februari 2022 /Tangkapan layar Vidio.com

SEPUTAR CIBUBUR- Persikabo taklukkan PSM Makassar pada pertandingan lanjutan BRI Liga 1 pekan ke-25, Selasa, 15 Februari 2022.

Sejak babak pertama pertandingan PSM Makassar vs Persikabo berlangsung cepat dan terbuka. Kedua tim saling balas serangan yang membuat lini pertahanan dari masing-masing terancam.

Dalam laga yang diselenggarakan di Stadion Kompyang Sujana, Denpasar, Bali, Persikabo 1973 mengancam lebih dulu di menit keempat lewat tendang jarak jauh Birrul Walidain.

Baca Juga: HASIL BABAK PERTAMA, Laga PSM Makassar vs Persikabo : Ciro Alves Unggulkan Laskar Padjajaran Menit Pertama

Memasuki babak pertama, PSM Makassar maupun Persikabo saling silih berganti menyerang.

Memasuki menit ke-4 Persikabo sempat menerobos area kotak penalti PSM, namun masih bisa dihalau. Sebuah tendangan keras dilepaskan oleh anak Persikabo pada menit ke-5, tapi bisa diamankan oleh Firmansyah, pejaga gawang PSM.

Sundulan Jansen sempat merepotkan pertahanan belakang Persikabo pada menit ke-8. Murnadi juga tak mau kalah, dia melepaskan tendangan keras, tapi bisa ditepis penjaga gawang PSM, hanya melahirkan sepak pojok. Sebaliknya, Womsiwor langsung membalas lewat sepakan kerasnya, tapi masih melenceng pada menit ke-10.

Duet Ciro dan Dimas Drajat nyaris menjebol gawang PSM pada menit ke-16, tapi lagi-lagi Firmansyah mampu menjinakkan tendangan keras Ciro. Skor belum berubah, masih 0-0.

Ciro yang berhasil melewati barisan belakang PSM, melepaskan tendangan keras dan akhirnya mencetak gol pada menit ke-25, skor berubah 1-0 untuk Persikabo.

Halaman:

Editor: Yetto Parceka

Sumber: Vidio.com BRI Liga 1


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah

x