Jangan Kaget, Jika 'Rumah Sultan” Harga Rp7,5 Miliar di Kota Tegal Tetap Ada Pembelinya

- 6 September 2022, 11:50 WIB
Ground breaking rumah Boulevard Tahap I CitraLand Tegal  dan akan serah terimakan pada Mei 2024
Ground breaking rumah Boulevard Tahap I CitraLand Tegal dan akan serah terimakan pada Mei 2024 /Dok. CitraLand Tegal

Selain faktor Segitiga Rebana, kata Yusuf, meningkatnya permintaan rumah mewah di Kota Tegal, khusus di CitraLand Tegal, juga didukung oleh berbagai kemudahan cara bayar dan proses KPR (kredit pemilikan rumah) dari perbankan, tambah lagi membaiknya kondisi ekonomi masyarakat Tegal, serta adanya kepercayaan masyarakat terhadap kredibilitas Ciputra Group sebagai pengembang CitraLand Tegal.

“Semakin membaiknya perekonomian pasca pandemi membuat para konsumen sudah berani untuk berinvestasi lagi di sektor properti.  Kebutuhan hunian di harga sekitar Rp1,5 miliar juga mudah diserap pasar khususnya untuk keluarga baru yang mempunyai usaha di sekitar Kota Tegal,” ungkap Yusuf.

 

Rumah 'kelas sultan' di CitraLand Tegal, ditawarkan seharga Rp7,5 miliar
Rumah 'kelas sultan' di CitraLand Tegal, ditawarkan seharga Rp7,5 miliar Istimewa

Bahkah, lanjutnya, rumah premium dengan harga di atas Rp7 miliar mendapat respon positif konsumen. Dimana pada akhirnya 2021 CitraLand Tegal merilis 4 unit rumah premium tipe 472/358 (LT/LB) di Kawasan Boulevard seharga Rp7,5 miliar Tahap I sold out.

“Kesuksesan penjualan Rumah Boulevard tahap I dikarenakan unit tersebut memiliki luasan yang besar dan posisi di boulevard (jalan utama), dengan ruangan-ruangan yang besar mengakomodir kebutuhan konsumen di dalam rumah tinggal, dilengkapi dengan swimming pool, back yard, hobby room yang terletak di mezzanine serta material yang sudah di upgrade dengan spek yang tinggi,” jelasnya.

Lalu siapa saja pembeli rumah “kelas sultan” ini, Yusuf mengungkapkan, profile konsumen Rumah Boulevard mendominasi adalah para saudagar yang berada di daerah Kota Tegal serta wiraswasta yang berada di Tegal dan sekitarnya.

Baca Juga: Pencatutan NIK (Nomor Induk Kependudukan) Dalam Menjelang Pemilu 2024? Berikut Pernyataan Pembina Perludem

“Sebagai apresiasi dan komitmen kami kepada konsumen untuk menyerahkan rumah seharga Rp7,5, maka diakhir Agustus 2022 lalu kami sudah memulai pembangunan (ground breaking) rumah Boulevard Tahap I. Rencananya akan kami serah terimakan pada Mei 2024,” kata Yusuf.

Menyusul kesuksesan Rumah Boulevard Tahap I, kini CitraLand Tegal kembali memasarkan Tahap II dengan rumah tipe 378/290 (LT/LB) dengan harga mulai Rp5,7 miliar. Ditawar terbatas hanya 5 unit, dan kini sudah terjual 3 unit.

Halaman:

Editor: Erlan Kallo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah