Selesai Sudah Pelarian Bos Robot Trading DNA Pro Daniel Abe, Sang 'Induk' DNA-ku Tak Berkutik Saat Ditangkap

26 April 2022, 16:08 WIB
ilustrasi Robot trading DNA Pro ; Selesai Sudah Pelarian Bos Robot Trading DNA Pro Daniel Abe, Sang 'Induk' DNA-ku Tak Berkutik Saat Ditangkap /DNA Pro/

SEPUTAR CIBUBUR - Daniel Abe pimpinan PT DNA Pro Akademi diketahui selalu rajin update perkembangan manajemen DNA Pro Akademi setelah Direktorat Jenderal PKTN dan Badan Pengawas Perdagangan Berjangka Komoditi (Bappebti) Kemendag telah menyegel operasi
PT DNA Pro Akademi yang melakukan usaha penjualan expert advisor/robot trading tak berizin.

Sang 'Induk/Pusat' DNA-ku (Pimpinan pusat DNA Pro) Daniel Abe rajin memberi update perkembangan DNA Pro kepada para member (yang dipanggil DNA-ku) salah satunya melalui akun Instagram DNA Pro, hampir setiap hari.

Update yang diberikan Bos robot trading DNA Pro tersebut melalui video berdurasi pendek sekitar 1-2 menit, demi 'meninabobokan' para member DNA Pro yang panik dan kesal akan dana investasinya yang sulit ditarik dari perusahaan yang dipimpinnya.

Baca Juga: Advokat Muda Indonesia Bergerak Layangkan Somasi Terbuka, Tuntut Hotman Paris Minta Maaf pada Otto Hasibuan

Keberadaan Bos robot trading DNA Pro yang dipertanyakan oleh membernya entah berada dimana juga sempat terjadi pada bulan Februari 2022.

Dikarenakan saat itu Sang 'Induk/pusat' DNA-ku (pimpinan pusat DNA Pro Akademi) menghilang entah kemana, yang biasanya rajin memberi update perkembangan manajemen DNA Pro.

Hilangnya Daniel Abe telah direview sejumlah praktisi trading di sejumlah saluran Youtube. Salah satunya kanal Youtube Pablo Benua yang mempertanyakan keberadaan Daniel Abe.

Pablo bahkan meyakinkan para member DNA Pro Akademi agar segera melakukan langkah hukum, dan jangan terbuai oleh kata-kata manis Daniel Abe dengan berbagai alasannya.

"Aneh dua tiga hari ini, daniel abe menghilang, tak tahu dimana, penasaran," kata Pablo pada video yang diunggah di kanal YouTube-nya, Sabtu 12 Februari 2022.

Baca Juga: Rupiah Melemah, Siapkan Sabuk Pengaman Dollar AS Siap Terbang, Berikut Faktor Penyebab Menurut Bank Indonesia

"Aneh dua tiga hari ini, daniel abe menghilang, tak tahu dimana, penasaran," kata Pablo pada video yang diunggah di kanal YouTube-nya, Sabtu 12 Februari 2022.

Setelah beredar rumor yang mengatakan mulai menghilangnya Bos robot trading DNA Pro, namun tepat di hari Selasa 22 Februari 2022, Direktur DNA Pro Akademi Daniel Abe kembali memberi Update kepada nasabah/member DNA Pro Akademi yang disapa DNA-ku.

Melalui unggahan di story Instagram resmi DNA pro @dnaproofficial, Abe menepis berbagai rumor tentang dirinya.

“Halo DNA-Ku, saya berharap DNA-Ku sehat dan tetap semangat. Kembali saya Daniel Abe Direktur DNA hari ini akan memberikan update,” demikian kata Abe memberi salam pembuka.

Abe menegaskan rumor yang beredar tentang dirinya tidaklah benar. Menurut dia, dirinya saat ini ada di Jakarta.

“Saya ingin menyapa DNA-Ku semua dan sekaligus menepis rumor yang beredar tentang saya, Saya ada di Jakarta dan tetap berjuang untuk DNA-Ku semua,” katanya.

Namun tidak berselang lama dari pernyataan klarifikasinya, Daniel Abe Bos robot trading DNA Pro tersebut kepergok hendak pergi keluar negeri.

Informasi terakhir yang beredar, Bos robot trading DNA Pro Daniel Abe sedang berada di Turki untuk selanjutnya ke Rusia untuk mempercepat proses withdraw (WD) dana investasi member.

Baca Juga: Berikut Profil PT SMI, Pengelola Net89 yang Berada di Posisi Pertama Perkara Robot Trading

Daniel Abe membenarkan dirinya pergi ke luar Negeri. Dia bahkan menunjukkan tiket yang digunakan untuk perjalannya.

"Saya mohon maaf tentang pemberitahuan saya pergi ke luar negeri membuat kalian menjadi gaduh. Betul saya memang ke Turki," katanya.

Namun Abe melanjutkan, setelah dari Turki dia akan langsung terbang ke Rusia.

"Namun selanjutnya saya akan berangkat ke Rusia untuk urusan WD kalian dengan pihak broker," kata Abe. Dia pun menunjukkan tiket elektronik yang akan digunakannya untuk terbang ke Rusia.

Terkini buronan sindikat investasi bodong berkedok robot trading DNA Pro tersebut berhasil ditangkap Bareskrim Polri.

Buronan internasional yang ditangkap itu adalah bos DNA Pro, Eliazar daniel Piri atau yang dikenal sebagai Daniel Abe.

Baca Juga: Ditjen Pajak Himbau Wajib Pajak (WP) Manfaatkan PPS (Program Pengungkapan Sukarela)

Ternyata penangkapan Daniel Abe yang menjabat sebagai Director Creator DNA Pro tak disangka-sangka.

Seperti diketahui, Bareskrim Polri telah menetapkan 12 orang tersangka dalam kasus dugaan penipuan dan pencucian uang robot trading DNA Pro.

Interpol pun telah menerbitkan red notice untuk 3 tersangka, yakni Fauzi alias Daniel Zii, Eliazar Daniel Piri alias Daniel Abe, dan Ferawaty alias Fei.

Kabar terbaru, Daniel Abe berhasil ditangkap Bareskrim. "Iya (benar ditangkap), Daniel Abe," kata Direktur Tindak Pidana Ekonomi Khusus Bareskrim Brigjen Whisnu Hermawan, Selasa 26 April 2022.

Whisnu juga menjelaskan, Daniel Abe sudah ditangkap sejak Minggu malam, 24 April 2022.

Meski demikian Whisnu belum menjelaskan lebih detil proses penangkapan Daniel Abe.

Baca Juga: Indonesia Terancam Retaliasi dari Negara Lain Gegara Larangan Ekspor CPO

Selesai sudah pelarian Bos Robot Trading DNA Pro Daniel Abe, ucap salah satu netizen.

Sepertinya Sang 'Induk' DNA-ku tersebut tak berkutik saat ditangkap Bareskrim timpal netizen lainnya.

Para tersangka kasus robot trading DNA Pro dijerat dengan Pasal 106 juncto Pasal 24 dan atau Pasal 105 juncto Pasal 9 Undang-Undang (UU) Nomor 7 Tahun 2014 tentang perdagangan dan atau Pasal 3, Pasal 5 juncto Pasal 10 UU Nomor 8 Tahun 2010 tentang Pemberantasan dan Pencegahan Tindak Pidana Pencucian Uang (TPPU).***

 

 

 

 

 

Editor: Danny tarigan

Tags

Terkini

Terpopuler