ESTO, PO Bus Legendaris di Indonesia yang Dijuluki Kodok Ijo

- 27 Mei 2024, 20:10 WIB
Terminal Ambarawa, Legenda Bus Esto yang Tidak Beroperasi Lagi
Terminal Ambarawa, Legenda Bus Esto yang Tidak Beroperasi Lagi /

SEPUTARCIBUBUR- ESTO merupakan singkatan dari Eerste Salatigasche Transport Onderneming, yaitu perusahaan transportasi bus pertama yang didirikan pada tahun 1921dan beroperasi tahun 1923 di Salatiga, Jawa Tengah.

ESTO menjadi perusahaan transportasi tertua di Salatiga, bahkan menjadi salah satu perusahaan otobus tertua di Indonesia.

ESTO didirikan oleh seorang Tionghoa bernama Kwa Tjwan Ing yang datang ke Salatiga dan membuka bisnis transportasi pertama di kota itu.

Baca Juga: Renungan Malam Kristiani: Harta Terpendam

Sebelum bernama ESTO, Kwa Tjwan Ing memberi nama PO Bus miliknya dengan namanya sendiri.

Baru pada tahun 1923, Kwa Tjwan Ing mengubah nama PO Busnya dengan ESTO yang berarti “Perusahaan Pertama di Salatiga”

Awalnya Esto merupakan angkutan eksklusif yang hanya bisa diisi orang terpandang, yang kemudian berubah menjadi angkutan masal yang membantu mobilitas  para pedagang.

Baca Juga: Tol Semarang-Demak: Solusi Konektivitas dan Atasi Banjir Rob

Saat itu, ESTO hanya cukup untuk memuat 18-20 penumpang, dan penggunanya  terbatas dari kalangan Belanda dan priyayi.

Halaman:

Editor: Ruth Tobing


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah