Pandemi Bikin Industri Media Bergeser ke Digital, Belanja Iklan Internet Lewati Konvensional

- 21 Juli 2021, 15:45 WIB
Ilustrasi. Outlook industri hiburan dan media global yang beralih ke digital
Ilustrasi. Outlook industri hiburan dan media global yang beralih ke digital /PhotoMIX-Company/Pixabay

SEPUTAR CIBUBUR - Industri hiburan & media global (Entertainment & Media/E&M) mendapatkan momentum untuk kembali tumbuh setelah lesu pada tahun 2020 lalu akibat pandemi Covid-19.

Industri senilai lebih dari AS$2 triliun ini menuju pertumbuhan sebesar 6,5% pada tahun 2021 dan 6,7% pada tahun 2022, didorong oleh permintaan yang kuat untuk konten digital dan iklan.

Pertumbuhan industri ini berhasil pulih dari tahun 2020 yang menantang, ketika hiburan yang bersifat tatap muka turun drastis, termasuk penurunan 71% pada pendapatan box office bioskop.

Baca Juga: Sholat Idul Adha 2021: Jokowi Jadi Makmum, Anies Jadi Imam

Demikian Global Entertainment & Media Outlook 2021-2025 yang dirilis firma PwC, yang merupakan analisis tahunan ke-22 dan perkiraan pengeluaran E&M oleh konsumen dan pengiklan di 53 wilayah.

Werner Ballhaus, Global Entertainment & Media Industry Leader Partner, PwC Jerman mengatakan, pandemi tidak hanya memperlambat industri hiburan dan media tahun lalu, tetapi juga mempercepat dan memperkuat pergeseran kekuatan yang telah mengubah industri.

"Baik itu pendapatan box office yang beralih ke platform streaming, perpindahan konten ke perangkat seluler, maupun hubungan yang semakin kompleks di antara pembuat konten, produsen, dan distributor, dinamika dan kekuatan dalam industri terus bergeser," katanya dalam pernyataannya, Rabu 21 Juli 2021.

Baca Juga: Epidemiolog UI Ungkap Data Kegagalan Pemerintah Capai Target PPKM Darurat Jawa-Bali

"Laporan Outlook kami menunjukkan bahwa kebutuhan akan konten, kemajuan teknologi yang berkelanjutan dan model bisnis baru serta cara menciptakan nilai akan mendorong pertumbuhan industri selama lima tahun ke depan dan seterusnya," imbuh dia.

Halaman:

Editor: sugiharto basith budiman


Tags

Artikel Pilihan

Terkait

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah