Kerap Jadi Kontroversi, Ini Sejumlah Faktor yang Mempengaruhi Penentuan Besaran Tarif IPL Apartemen

- 24 April 2022, 06:15 WIB
Ilustrasi. Faktor-faktor yang menentukan tarif iuran pengelolaan lingkungan
Ilustrasi. Faktor-faktor yang menentukan tarif iuran pengelolaan lingkungan /Pixabay/Stevepb//

Di sinilah pentingnya budgeting (perencanaan anggaran belanja) di rumah susun. Dengan budgeting, pengelola dapat menentukan berapa besaran tarif IPL tahun berikutnya? Apakah harus naik atau tetap?

Salah satu kendala dalam menyusun budget apartemen adalah penjadwalan perbaikan-perbaikan (maintenance), mulai dari AC, peralatan elektronik, mekanik, plambing, pekerjaan sipil, hingga lift. Sebagai Badan Pengelola, kita harus tahu kapan peralatan/mesin itu harus diservice, kapan spare part harus diganti atau rusak, berapa banyak Iampu yang harus diganti, dan Iain-Iain.

Kemudian kalau ada building improvement, kita harus buat budgeting-nya. Desainnya seperti apa? Bagaimana hitungan-hitungannya? Dan berapa biayanya? Itu semuanya juga mempengaruhi dalam penentuan besaran tarif IPL.

Dalam penentuan besaran tarif IPL, Badan Pengelola harus mempertimbangkan kondisi keuangan, apakah dalam kondisi aman. Artinya, simpanan atau dana cadangan tidak boleh pas-pasan. Jika dana simpanan dalam kondisi cukup baik, bisa saja IPL tidak dinaikan, atau kalaupun naik tidak akan besar.

Baca Juga: Sektor Perumahan Diprediksi Positif Sepanjang 2022, Simak Penjelasannya

Tetapi yang terpenting, Badan Pengelola harus memastikan dana simpanan atau cadangan dalam kondisi aman, minimal untuk beberapa bulan depan.

Badan Pengelola harus menjaga, jangan sampai keuangan mengalami defisit. Jika defisit, maka dana cadangan dapat tergerus. Kalau itu terus terjadi, maka akan sangat membahayakan kelangsungan pelaksanaan operasional pengelolaan apartemen. Kalau kondisi keuangan defisit, maka kualitas pelayanan harus dikurangi dan terjadi penghematan di sana-sini.

Di samping faktor internal, ada juga faktor eksternal yang mempengaruhi dalam penentuan besaran tarif IPL, misalnya tiba-tiba ada kenaikan listrik, dan UMP (Upah Minimum Provinsi), maka penyusunan budget yang baik, harusnya sudah mengestimasi hal tersebut. Contohnya untuk UMP idealnya dianggarkan naik 10 persen per tahun.

Badan Pengelola juga harus mengamati isu-isu di media massa mengenai kondisi perekonomian kita. Apakah ada kecenderungan pergerakan harga barang dan jasa dalam waktu dekat?

Baca Juga: Ramalan Bintang Sagitarius dan Capricorn, Minggu 24 April 2022: Sosok Impian Anda Bertemu Hari Ini

Halaman:

Editor: Erlan Kallo


Tags

Artikel Pilihan

Terkini

Terpopuler

Kabar Daerah